Minggu, 02 Januari 2011

Crutchlow Siap Gebrak MotoGP

LONDON - Cal Crutchlow akan mengawali debut perdananya di pentas paling elit MotoGP pada musim 2011. Ekspektasi besar pun diusung pembalap muda yang akan menunggangi YZR-M1 milik tim Monster Yamaha Tech3 ini.

Setelah tampil impresif di ajang World Superbike dengan menuntaskan musim di peringkat kelima, Crutchlow mendapat kepercayaan dari pihak Yamaha Tech3 untuk mengisi tempat yang ditinggalkan Ben Spies -ke FIAT Yamaha-, untuk berduet dengan Colin Edwards di musim depan.

Kepercayaan yang diberikan tim satelitt Yamaha ini menjadikan Crutchlow sebagai satu-satunya pembalap asal Inggris yang tampil di MotoGP. Sebenarnya, Inggris sempat memiliki satu wakil yakni James Toseland yang juga tergabung di Monster Yamaha Tech3 pada musim 2008 lalu.

Sayang, Toseland hanya mampu dua musim bertahan di kompetisi MotoGP sebelum memutuskan kembali ke pentas Superbike yang membuatnya tampil sebagai juara dunia. Prestasi Toseland sendiri tak terlalu buruk di MotoGP. Prestasi terbaik juara dunia Superbike 2007 ini adalah finis keenam.

Namun prestasi Toseland ternyata tak menjadi tolok ukur Crutchlow saat melakonii debutnya di MotoGP. Pembalap muda 25 tahun ini justru bertekad menyamai legenda Inggris Barry Sheene yang tampil sebagai orang Inggris terakhir yang mampu menjuarai kelas paling bergengsi pada 1981 silam.

“Tekanan yang akan saya dapat dari publik Inggris pastinya akan sangat besar, tapi saya sudah terbiasa dengan hal itu,” tutur Crutchlow sebagaimana dikutip MCN, Sabtu (1/1/2011).

“Anda boleh mendapat banyak kritikann dari fans sendiri, tapi di sisi lain, mereka akan memberikan dukungan penuh bila Anda mampu melakukan yang terbaik,” tambahnya.

“Saya harap, saya bisa melakukkan tugas saya dengan baik. Tampil sebagai satu-satunya orang Inggris di MotoGP merupakan hal yang bagus. Tapi, target utama saya adalah menjadi pembalap Inggris terbaik di MotoGP,” lanjut juara Supersport 2009 ini.

“Saya tak mengatakan bahwa saya bakal keluar sebagai juara dunia, tapi saya hanya ingin mencoba melakukan yang terbaik. Saya yakin, saya bisa melakukan yang terbaik dan berjuang selama lima tahun ke depan, untuk bisa menjadi pembalap papan atas di MotoGP,” tutupnya.
sumber : http://sport.okezone.com/read/2011/01/01/38/409425/crutchlow-siap-gebrak-motogp