Minggu, 02 Januari 2011

Warga Beijing Berebut Dapatkan Plat Nomor Kendaraan !!!


Beijing - Pembatasan kendaraan di Beijing membuat warga Beijing berebut membuat nomor plat kendaraan baru. Untuk plat nomor yang dirilis pada bulan Januari saja, ada setidaknya 60.000 pendaftar.

Padahal sebulannya, Pemerintah Beijing hanya akan mengeluarkan 20.000 unit saja.

Seperti dikutip China Daily, Senin (3/1/2011) situs pemerintah Beijing yang mengurusi soal transportasi itu menuturkan permintaan plat itu di luar dugaan.

Warga yang meminta plat nomor baru bisa mendaftar ke situs pemerintah Beijing sampai 8 Januari 2011.

"Saya menyelesaikan pendaftaran online pada hari Sabtu lalu. Saya tahu ada ratusan orang yang akan bersaing untuk mendapatkan plat nomor untuk mobil baru, saya ingin mencoba atau tidak sama sekali," ujar salah seorang warga Beijing Wu Bin.

Pembatasan kendaraan ini membuat showroom mobil di Beijing sepi. Satu showroom mengaku tidak dapat menjual satu unit mobil sejak pembatasan kendaraan diumumkan 24 Desember 2010 lalu.

"Kami pasti susah untuk mendapatkan untung tahun ini," ujar Li Hao, Sales Manager Chery, seperti dikutip AFP.

Li yang ditemani beberapa orang sales assistant terlihat lesu. "Penjualan dan penghasilan kami pasti turun, dan saya khawatir penghasilan dan pekerjaan saya sendiri, hampir semua sales memikirkan masalah ini," ujarnya.

Sebelumnya, untuk mengatasi kemacetan di Beijing, pemerintah Beijing hanya akan menerbitkan izin baru untuk 240.000 kendaraan tahhun ini. Itu berarti hanya ada 20.000 mobil baru setiap bulannya.

Aktivis lingkungan menilaii pemerintah Beijing telat mengambil keputusan.

"Ini adalah kebijakkan yang telat. Aturan itu keluar ketika kemacetan dan polusi sudah tidak terkontrol," ujar Yang Ailun, Manajer Kampanye Greenpeace China.

Menurut Anda, bagaimana jika Jakarta meniru kebijakan serupa dengan Beijing?

sumber : http://oto.detik.com/read/2011/01/03/125534/1537981/648/warga-beijing-berebut-dapatkan-plat-nomor-kendaraan